SELAMAT DATANG DI BLOG RESMI PONDOK PESANTREN BARKATUL HUDA

POST KIRI-KANAN

Minggu, 06 September 2015

ULANG TAHUN BARKATUL HUDA YANG KE-28

13 Agustus 2015
Pada hari Rabu Malam Kamis, tanggal 13 Agustus 2015 Pondok Pesantren Barkatul Huda mengadakan acara Ulang Tahun Pesantren yang ke-28. Mengingat akan didirikannya Barkatul Huda pada tanggal 13 Agustus 1967.
Harlah ke-28 ini kemasan acaranya berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Acaranya dimulai dengan dimeriahkan 3 team kreasi dari luar, sebagai opening acara. 
Pertama yang tampil adalah Al-Huda Voice dengan membawakan lagu yang ber-genre acapella yaitu musik yang menggunakan mulut.



Kemudian disusul dengan variasi rampak bedug berkolaborasi dengan ketukan kompang dari team RB MUDA. Mereka membawakan alunan bedug dengan 10 variasi, dibawakan dengan kompak dan penuh semangat. 
Jelang akhir rampak bedug, masuklah team ketiga yang membawakan jenis kreasi Darbuka yaitu 3 orang membawakan pukulan dari alat musik dumbuk dan dengan kelihaian tangannya mampu membuat para santri dan masyarakat yang hadir terkagum-kagum.

Setelah itu digelarlah Ceremonial Pembuka Harlah Barkatul Huda yang ke-28 dengan puisi musikal dengan delapan anggota peraga, masing-masing berbaju hitam dan membawa obor pertanda Acara Harlah akan dimulai.

Selesai opening, acara dibuka oleh Dede Rizal sebagai MC seperti biasa disusul dengan pembukaan yaitu pembacaan ayat suci Al-Qur'an dan sholawat yang dikumandangkan Zaki, selanjutnya sambutan dari atas nama keluarga pesantren yang dibawakan KH. Aos Gaotsul Ibad, salah satu dewan kiyai Pesantren Barkatul Huda. Sebagai siraman rohani dibawakan oleh teman seperjuangan Pimpinan Umum, KH. Ade Jamal dari Rajapolah Tasikmalaya. Ini mengejutkan Pimpinan, karena memang panitia sengaja mengundang sahabat karib Pimpinan tanpa memberitahu terlebih dahulu. "Kami akan memberikan kejutan untuk akang. Sahabatnya kami undang untuk memeriahkan acara Harlah Pesantren sekaligus menceritakan Profil Pimpinan sewaktu masih seperjuangan dulu", kata Diki, salah satu panitia acara.

Selesai tausyiakh, tibalah pada acara inti perayaan ulang tahun ala pesantren. Pertama tahlil dan tawashul yang dipimpin langsung oleh pimpinan. Kemudian pelepasan balon bertuliskan Barkatul Huda yang sebelumnya telah dipersiapkan panitia. Tujuannya adalah semoga Barkatul Huda terus menjulang tinggi dan akan tetap bertahan selamanya. Prosesinya diiringi dengan lagu Mars Barkatul Huda, Hymne Pesantren, dan Lagu didirikannya Pesantren Barkatul Huda.

Selesai itu, sebagai puncak acara adalah pemotongan kue yang dibawa oleh para putra pimpinan dan dipotong oleh pimpinan umum dan dewan pimpinan, kemudian dibagikan ke seluruh keluarga pesantren yang sebelumnya semuanya telah naik ke panggung. Momen inilah yang paling membuat kesan, dimana para keluarga saling mengotori wajah dengan kue yang dipotongnya. Kegembiraan, keceriaan, kebahagiaan, seakan menyelimuti seisi pesantren.

Di penghujung acara, barulah dibacakan do'a langsung oleh Pimpinan, untuk kemajuan dan kelanggengan pesantren.

Acara berlangsung dengan baik dan berhasil. Semoga Pondok Pesantren Barkatul Huda tetap abadi dan mampu menelorkan cikal bakal Ulamul Amilin. Amiin......

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bagi yang ingin berkomentar silahkan disini